• Jelajahi

    Copyright © Kontras Media
    media news network

    Iklan

    Iklan Beranda

    Didukung Banyak Partai, Mulkan-Ramadian Siap Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

    Wednesday, August 28, 2024, 3:54 AM WIB

     


    Bangka, Kontrasmedia.com --Pasangan Mulkan - Ramadian gelar rapat penetapan persiapan deklarasi dengan 9 Partai pengusung yang ada di parlemen dan 1 partai pengusung non parlemen. Bertempat di Mega Resto and Coffe, Sungailiat, Bangka, Rabu (27/8/2024).


    Dalam kesempatannya, Mulkan menjelaskan bahwa kegiatan hari ini dalam rangka penetapan deklarasi yang akan dilaksanakan besok di Hotel Manunggal bersama dengan 10 partai pengusung.


    "Alhamdulillah, hari ini adalah rapat pertama kami 

    dengan tim pengusung yaitu MAPAN bersama Mulkan-Ramadian untuk mewujudkan Bangka sejahtera, kegiatan hari ini untuk persiapan deklarasi, insyaallah besok akan kami laksanakan jam 10 di Hotel Manunggal Sungailiat, dan akan dilanjutkan dengan makan siang serta menuju Masjid Agung untuk Sholat Dzuhur berjamaah," jelas Mulkan.


    Mulkan berterima kasih kepada 10 Partai pengusung serta masyarakat yang telah memberikan kepercayaan terhadapnya dengan ikut serta ke KPU dalam rangka pendaftaran peserta Pilkada 2024-2029.


    "Selepas Sholat Dzuhur, kami bersama-sama dengan partai pengusung dan seluruh masyarakat menuju kantor KPU untuk mendaftar, kami berterima kasih kepada 9 partai di parlemen dan 1 partai non parlemen yang telah memberikan kepercayaan serta amanah kepada kami untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati periode 2024-2029," terangnya.


    Mulkan yakin dengan amanah yang diberikan partai politik kepadanya,  secara bersama-sama membangun dan memberikan pelayanan serta kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bangka.


    "Inilah salah satu bentuk nyata, bahwa kita ingin bersama-sama untuk membangun Pemkab Bangka ini bukan hanya satu tapi dengan banyak partai politik untuk memberikan pelayanan dan kesejahteraan seluruh masyarakat Kabupaten Bangka," tegasnya.


    Ditambahkan Mulkan bahwa dengan tidak adanya pesaing lain dalam kompetisi Pilkada Bangka 2024, bukan berarti beliau melawan kotak kosong, tapi untuk lebih tepatnya  adalah calon tunggal. 


    "Jadi bukan berarti kita melawan kotak kosong, tetapi lebih tepatnya adalah calon tunggal, dan kita ada lawan yaitu calon yang tidak kelihatan, bukan berarti jadi calon tunggal kita sudah dinyatakan menang, hal inilah yang perlu kita lakukan yaitu sosialisasi secara bersama-sama agar masyarakat ikut berpartisipasi dengan datang ke TPS," tambahnya.


    Dikesempatan yang sama, ketua DPC Partai Gerindra, Taufik Koriyanto, menyatakan komitmen untuk mendukung dan mengawal pasangan Mulkan-Ramadian dalam Pilkada 2024 sampai 5 tahun kedepan.


    "Hari ini memang rapat perdana kita terkait dengan 10 partai koalisi di MAPAN, tentunya koalisi ini tidak hanya selesai di pendaftaran, tapi kita kawal dari proses pendaftaran, pemilihan, pelantikan dan sampai habis 5 tahun yang akan datang, inilah yang dinamakan kerjasama satu rumah satu rumpun untuk tujuan yang sama yaitu memberikan rasa keadilan dan kesejahteraan kepada seluruh masyarakat," kata ketua DPC Gerindra Bangka.

    (Jazz)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    CLOSE ADS
    CLOSE ADS
    close